SEMARANG, semarangnews.id – Penyematan tanda Pramuka Garuda dilakukan kepada 33 siswa anggota Pramuka Garuda SMP Negeri 12 Kota Semarang, Jumat pagi (23/2/2024).
Sebelumnya pada 10 November 2023 lalu, 33 anggota Pramuka Garuda tersebut telah dilantik oleh Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kota Semarang, Adi Tri Hananto, bersamaan dengan 1.026 Pramuka Garuda lainnya, di Balai Kota Semarang.
“Pagi ini ada 33 yang kemarin dilantik, sebelumnya itu ada 35 Pramuka Garuda. Jadi di tahun 2023 kemarin SMP 12 Semarang sudah berhasil melantik total 68 Pramuka Garuda dan sejak 2013 sudah ada 115 Pramuka Garuda yang dihasilkan SMP 12,” ujar Rini Rusmiasih Kepala SMPN 12.
Rini mengatakan, menuju level Pramuka Garuda dibutuhkan sejumlah tahapan seleksi yang cukup ketat, sehingga tak heran jika Pramuka Garuda merupakan tingkatan tertinggi dalam setiap golongan pramuka.
“Untuk bisa mendapatkan Pramuka Garuda inikan ada seleksi terkait dengan penyusunan portofolio dan harus memiliki hasta karya yang bermanfaat bagi masyarakat dan sebagainya,” jelas Rini.
Pramuka Garuda SMPN 12 pun sering mengikuti perlombaan mulai tingkat kecamatan hingga kota Semarang yang membuahkan begitu banyak prestasi.
Sementara itu, Emir Luqman salah seorang anggota Pramuka Garuda SMPN 12 mengungkapkan rasa bangganya.
“Yang jelas saya sangat bangga, karena perjuangannya sangat berat juga karena untuk mendapatkan semua pin TKK ini terus juga bisa mendapatkan bet Garuda ini lalu ini ada pin TKU butuh perjuangan juga,” ujar Emir sambil menunjukan tanda atribut penghargaan yang dikenakannya.
Perjuangan dan keseriusan Emir menjadi Pramuka Garuda sejak kelas 8 hingga kelas 9 saat ini, membuahkan prestasi yang luar biasa.
“Kemarin saya juga sempat mengikuti perlombaan Pramuka Garuda berprestasi dan itu perjuangannya sangat berat sekali untuk bisa mendapatkan piala juara satu Pramuka Garuda berprestasi se Jawa Tengah,” pungkasnya.
Hal senada juga diungkapkan Kyla, anggota Pramuka Garuda yang baru saja mendapat penyematan tanda.
“Rasanya tuh seneng banget akhirnya setelah perjuangan dari sekitar 2 bulan akhirnya bisa dilantik,” ungkapnya.
Diharapkan dari Pramuka Garuda ini, dapat memotivasi para generasi muda khususnya pramuka di SMP Negeri 12 kota Semarang untuk senantiasa mengamalkan Satya dan Dharma Pramuka serta menjadi teladan di lingkungan sekolah dan masyarakat.
Mantap, Pramuka Garuda SMP 12 Semarang terus berjaya dan jadi teladan di lingkungan. Semangat, Spedulas, berkarakter, penuh prestasi, luar biasa.
Selamat kepada adik-adik Pramuka Penggalang Garuda yang telah lulus, semoga dharma baktimu untuk Gudep kita, terutama untuk nusa dan bangsa indonesia, tetap menyala tak akan padam, Satyaku Kudarmakan, darmaku Kubaktikan, Salam Pramuka.